Bupati Satono: IPM Kabupaten Sambas Peringkat 5 Di Kalimantan Barat.

Sebarkan:

Foto: Bupati Satono, saat menyapa mahasiswa Sambas di Pontianak. (Istimewa)

Ninemedia.id, SAMBAS,- Bupati Sambas, Satono mengungkapkan kalau Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Sambas di tahun 2022 berhasil naik ke ranking ke-5 tertinggi di Kalimantan Barat di angka 67,95. 

Angka ini ungkapnya, mengalahkan Kabupaten Ketapang yang sebelumnya berada di atas Kabupaten Sambas.


Dengan demikian kata dia, itu adalah bukti kerja sama dan kolaborasi dari seluruh komponen yang ada di Kabupaten Sambas. 

Dan tidak terkecuali, mahasiswa-mahasiswi yang hari ini menuntut ilmu di Kota Pontianak.


Untuk itu, Satono mengingatkan kepada seluruh mahasiswa Sambas yang baru lulus untuk segera mengganti status di identitas diri termasuk KTP dan Kartu Keluarganya. 

Dengan begitu, sedikit banyaknya akan mempengaruhi kenaikan IPM Kabupaten Sambas. 

[cut]

Satono juga mengungkapkan, kalau Sambas adalah salah satu Kabupaten dengan Desa terbanyak di Kalbar. Serta memiliki 169 Desa mandiri.

"Keadaan Kabupaten Sambas hari ini yang harus adik-adik mahasiswa ketahui adalah kabupaten yang terbanyak memiliki desa mandiri di Provinsi Kalimantan Barat sebanyak 169 desa mandiri dari 195 desa yang ada di Kabupaten Sambas," ungkapnya.

"Dari jumlah itu tinggal 26 desa lagi yang belum meraih desa mandiri," tutup Bupati Satono. (Wak)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini