Wakil Bupati Sambas Panen Padi Bersama dengan Poktan Kuala Makmur

Sebarkan:

Foto: Wakil Bupati Sambas, Fahrur Rofi saat panen padi perdana di Poktan A Rasyid, Kecamatan Tebas. 

Ninemedia.id, SAMBAS,- Kelompok tani (Poktan) A Rasyid, Gapoktan Kuala Makmur, Desa Tebas Kuala, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, melaksanakan panen padi lahan kering, Rabu (19/1) kemarin.

Panen kali ini dilaksanakan di lahan kering, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Musanif, Kepala Bappeda Yudi, M.Si, Wakil Ketua DPRD Ferdinan Syolihin, Anggota DPRD Bagus Setiadi, Camat Tebas Dedy Zulkarnain, Koordinator BPP Tebas Suliati, serta Bupati Sambas 2001-2011 Burhanuddin A Rasyid dan para tokoh masyarakat dan tokoh agama Kecamatan Tebas.

Wakil Bupati Sambas, Fahrur Rofi mengatakan walaupun padi milik anggota Poktan A Rasyid ditanam pada lahan tadah hujan, namun demikian hasil yang didapatkan cukup memuaskan. Atas hasil yang diperoleh Poktan A Rasyid tersebut, Rofi mengucapkan rasa syukurnya karena hasil panen padi petani yang melimpah.

Baca Juga: Gabsis Sambas Taklukkan Delta Khatulistiwa 3-1

Diungkapkan dia, berdasarkan hasil ubinan, padi yang di tanam di lahan kering atau lahan tadah hujan Poktan A Rasyid di Tebas Kuala itu diperkirakan bisa menghasilkan 5,3 ton padi per hektar.

"Walaupun ini lahan tadah hujan, tapi hasilnya luar biasa, dan ini adalah potensi yang harus kita maksimalkan. Tahun ini kita panen setahun dua kali, tahun depan mudah-mudahan bisa setahun tiga kali,” katanya.

Kata Rofi, pengembangan pada sektor pertanian adalah program unggulan Satono-Rofi. Oleh karenanya dia memastikan komitmen pemerintah daerah dalam membangun sektor yang digeluti lebih dari 70 persen masyarakat Sambas. Salah satunya adalah dengan menambah anggaran di Dinas Pertanian.

Baca Juga: Kronologi Penangkapan Seorang Pemuda Terkait Peredaran Narkoba

“Ini adalah program unggulan Bupati dan Wakil Bupati, karena lebih dari 70 persen masyarakat Kabupaten Sambas bekerja di sektor pertanian. Satono-Rofi berkomitmen memajukan sektor pertanian. Tahun ini (2022) anggaran untuk (Dinas) pertanian kita naikan 100 persen,” ungkapnya.

Pada kegiatan tersebut, juga dilaksanakan  peresmian Jalan Usaha Tani (JUT) oleh Wabup Fahrur Rofi, didampingi Wakil Ketua DPRD Sambas, Ferdinan Syolihin, anggota DPRD Sambas, Bagus Setiadi, serta Kepala OPD terkait. (Red1)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini